Friday, December 14, 2018

Pantun Rindu buat Kekasih Tercinta

Pantun merupakan salah satu jenis puisi lama yang terikat aturan misalnya adanya ketentuan mengenai sampiran dan isi.  Juga adanya rima yang wajib diikuti yaitu bersajak abab atau aaaa.

Ada banyak tema yang bisa mendasari terbitnya karya sastra pantun. Salah satu tema tersebut adalah rindu. Di bawah ini merupakan contoh pantun bertema rindu untuk kekasih tercinta.

Baca Juga : Pantun Pendidikan untuk Anak Sekolah




Indonesia merdeka tahun empat lima
Perjuangannya penuh tangis pilu
Kala kupejamkan sepasang mata
Bayang dirimu buatku rindu

Laut membentang berwarna biru
bergulung-gulung buih berwana putih
Roda kangen ini terus melaju
Ingin segera jumpa kau kasih

Laut yang indah pesona alam
Di atasnya membentang langit biru
Malam ini dingin mencekam
Gelisah aku rindu kepadamu

Kota jakarta kota impian
Begitupun kota surabaya
Gejolak rindu tiada tertahan
Hanya kepadamu adik tercinta

 Lihat penguin bermandikan salju
Mereka bergurau bercanda ria
Sepasang bening mata indahmu
Membuatku rindu ingin berjumpa

 Burung dara burung merpati
Dilempar batu terbanglah tinggi
Siapa sanggup berteman sepi
Sementara rindu trus menghampiri

 Naik kereta lewat sukabumi
Tiba di jakarta hari telah terang
Saat cengkerik mulai bernyanyi
Rindu kepadamu trus saja datang

Baca Juga : Pantun Ucapan Selamat Pagi untuk Pacar Tercinta

 Sungguh manis rasanya tebu
Manis juga rasanya salak
Semakin lama jauh darimu
Gejolak rindu makin memuncak

Manis betul rasanya jeruk
Coba cicipi jika kau ragu
Hanya sepi yang aku peluk
Tanpa dirimu, disiksa rindu

Buah duku bukan kedondong
Buah kedondong bukan duku
Rinduku ini bukan omong kosong
Hanya padamu duhai bidadariku

Thursday, December 13, 2018

Kumpulan Pantun Adiwiyata untuk anak SD, SMP dan SMA

Adiwiyata adalah upaya membangun program atau wadah yang baik dan ideal untuk mendapatkan ilmu pengetahuan dan berbagai norma serta etika yang dapat menjadi dasar manusia menuju terciptanya kesejahteraan hidup untuk Cita-cita pembangunan berkelanjutan.

Program Adiwiyata terbukti mencipatakan sekolah yang nyaman, aman dan harmonis, khususnya untuk kebutuhan belajar peserta didik. Secara otodidak peserta didik perlahan menjadi generasi yang peduli dan berbudaya lingkungan, sekaligus mendukung dan mewujudkan sumberdaya disekitar sekolah terdidik melek terhadap perkembangan ekonomi, sosial, dan lingkungannya dalam mencapai pembangunan berkelanjutan

Di bawah ini merupakan Kumpulan Pantun Adiwiyata Terbaik untuk anak SD, SMP dan SMA

Baca Juga: Kumpulan Pantun Malam Minggu yang Sangat Romantis 

 Ada rumput dimakan kerbau
Kalau monyet makannya pisang
Jika tanaman tumbuh menghijau
Pasti hati menjadi tenang

 Bunga melati bukanlah mawar
Apalagi bunga kamboja
Jaga kebersihan tugas pelajar
Agar sehatlah kita semua

 Hiduplah sederhana jangan bermewah-mewah
Karna itu perbuatan riya
Bersihkanlah halaman sekolah
Tempat kita berolahraga

 Jalan jalan ke salatiga
Kotanya dingin dan sangat sunyi
Buanglah sampah di tempatnya
Agar lingkungan selalu rapi

Beli jeruk di kota Matesih
Sebagai bekal di perjalanan
Ruang kelas harus selalu bersih
Agar belajar terasa nyaman

 Membawa cangkul pergi ke sawah
Jadi anak janganlah malas
Tanamlah pohon di lingkungan sekolah
Agar udara tak terasa panas

Jika ada seekor kera
Pastilah ia suka buah-buahan
Meskipun terlhat sederhana
Buang sampah janganlah sembarangan

Baca Juga: 10 + Pantun Hari Kemerdekaan untuk Anak SD, SMP dan SMA

 Pohon kelapa pohonnya tinggi
Namun buahnya segarlah nian
Budayakanlah antri
Karena itu cermin orang beriman

 Setiap hari kita belajar
Janganlah kita merasa suntu
Jika pepohonan tumbuh membesar
Suhu udara terasa sejuk

 Ada ubi ada talas
Digoreng, lalu dimakan di sore hari
Lihatlah bersihnya ruangan kelas
Karna kita membersihkannya setiap hari

Wednesday, December 12, 2018

Kumpulan Pantun Anti Korupsi

Pantun yang akan bapak ibuk baca kali ini menyoal tentang perilaku korupsi. Sebagai manusia, kita tentu saja heran, meskipun sudah banyak lembaga penegak hukum yang bergerak dan terus menangkapi koruptor, nyatanya korupsi tak pernah surut justru menjadi-jadi. Ah, lagi-lagi kita perlu mafhum, nafsu manusia terbukti tak memiliki batas yang jelas, ia lebih luas ketimbang samudera, juga lebih tinggi dibanding bintang.di langit.

Silakan pilihlah, mau heran atau mafhum. Saya memilih heran. Dengan cara yang paling enteng, kukirim pantun anti korupsi ini untuk kau baca. Selamat menikmati.




Baca Juga: Kumpulan Pantun Malam Minggu yang Romantis

Pergi ke sekolah tuk menimba ilmu
Ilmu akhirat dan ilmu dunia
Jangan nodai cantik tampan wajahmu
dengan menjadi koruptor musuh agama

Jika ingat dirimu, hati ini kangen rasanya
kan kudatangi dirimu dengan naik sepeda motor
Jangan biasakan mengambil yang bukan haknya
agar kelak engkau tak jadi koruptor

Kutitipkan rinduku pada hembusan angin
untukmu yang jauh, namun dekat di hati
Sejak kecil belajar menghargai hak orang lain
supaya kelak tak doyan korupsi

Tahukah engkau rindu ini untuk siapa
tiada lain untukmu tercinta
Ingatlah selalu nasihat agama
menjadi koruptor, neraka risikonya

Tiada guna bersusah hati
apalagi hingga berputus asa
jika muncul hasrat untuk korupsi
ingatlah selalu norma agama

Baca Juga: Kumpulan Pantun Cinta Tanah Air

Jika masalah hidupmu terasa berat
ceritakan kepadaku, agar terasa ringan
Koruptor itu perbuatan jahat
janganlah kawan coba lakukan

Jatuh cinta berjuta rasanya
Bahagianya sungguh tiada terkira
Bukan hanya dimusuhi oleh Negara
Koruptor juga dilarang agama

Pergi sembahyang di hari jumat
jangan kenakan pakaian kotor
Menjadi pejabat negara itu amanat
jangan coba-coba menjadi koruptor

Tiada lagi yang menarik hati ini
kecuali adinda yang selalu dalam angan
Koruptor itu pengkhianatan keji
kepada kemanusiaan dan juga Tuhan

Cucilah baju agar tiada kotor
Boleh dengan tangan atau mesin cuci
Sungguh biadab para koruptor
Lebih hina ketimbang maling atau pencuri

Tuesday, December 11, 2018

Pantun Nasihat Untuk Anak SD, SMP dan SMA

Pantun nasihat adalah pantun yang tentu saja berisi nasihat. Tujuannya adalah demi kebaikan bagi sang penulis pantun maupun siapa saja yang membacanya. Pantun nasihat yang baik harus bisa diterima oleh para pembaca dan mampu menggerakkan hati pembaca untuk menuruti apa yang tertulis dalam pantun tersebut.

Dalam budaya bangsa Indonesia yang penuh dengan kearifan, banyak sekali nasihat-nasihat yang disampaikan dalam berbagai bentuk misalnya nasihat yang dikemas dalam cerita, dalam puisi juga dalam pantun. Apabila kita membaca dongeng-dongeng yang kerap kali dibacakan oleh ibu saat kita masih bayi, kita akan mendapati pesan moral demi kebaikan kita sebagai umat manusia.

Khusus untuk pantun berbahasa Indonesia, karya sastra tersebut tentu saja lahir setelah bahasa Indonesia menjadi bahasa resmi bangsa ini. Sementara, di bawah ini merupakan kumpulan pantun nasihat yang bermanfaat bagi anak SD, SMP, dan SMA.




Baca Juga: Kumpulan Pantun Cinta Romantis Gombal Terbaik


Makan bandeng presto di Simpanglima
Tapi jangan dicampur madu
Turutilah nasihat orang tua
agar mudah masa depanmu

Bunga melati menebar bau
damai terasa ketika dihirup
Janganlah terburu hawa nafsu
karena bisa merusak jalan hidup

Menyeberang Madura lewat Suramadu
Setelah itu pergi ke Pasar Turi
Bersabarlah menuntut ilmu
agar tak susah di kemudian hari


Petik bunga mawar batangnya berduri
awas hati-hati janganlah lengah
Giatlah belajar setiap hari
agar pelajaran bisa diserap dengan mudah

Ini pantun bukanlah drama
apalagi sinetron yang mengharu-biru
Hormatilah kedua orang tua
karena mereka sangat mencintaimu

Baca Juga: Pantun Ceria untuk Anak SD, SMP, dan SMA

Belajar menyelam di Wakatobi
Lautnya indah tidak terkira
Tiada guna bersusah hati
lebih baik kita bergembira

Pemuka agama Budha disebut Biksu
Pemuka Agama Islam disebut Ulama
Rajinlah selalu membaca buku
karena buku adalah jendela dunia

Jika kita pergi ke taman
Lihatlah bunga-bunga yang berbau wangi
Jangan suka menghina teman
karena manusia harus saling menyayangi

Jadi juara harus bersaing
tapi jangan berbuat salah
Ilmu agama itu sangat penting
begitu juga ilmu di sekolah

Menatap langit berwarna merah
pertanda senja telah menjelang
Jika engkau berbuat salah
Ucapkan maaf agar hatimu tenang

Monday, December 10, 2018

Pantun Kebersihan Lingkungan Sekolah untuk SD, SMP dan SMA

Di dalam lingkungan sekolah, selain belajar giat mengikuti pelajaran, para pelajar sebenarnya juga memiliki kewajiban menjaga  lingkungan sekolah agar tetap bersih. Memang benar dalam buku rapor tidak ada nilai untuk nyapu atau membuang sampah, namun pelajar tetap harus menjaga kebersihan kelas. Alasannya, siapa lagi yang bisa menjaga kebersihan kelas selain para pelajar. Para penjaga sekolah tanpa bantuan para pelajar juga akan mengalami kerepotan dalam membersihkan lingkungan sekolah.

Diharapkan dengan adanya kurikulum 2013 ditambah dengan Program Penguatan karakter yang diluncurkan oleh Mendikbud, para pelajar akan lebih memiliki kepedulian terhadap lingkungan sekolah.

Kali ini saya akan membagi pantun bertema kebersihan lingkungan sekolah.


Baca Juga: Kumpulan Pantun Cinta paling Romantis

Pelajaran susah itulah matematika
Makan roti di kantin sekolah
mari kita membuang sampah di tempatnya
agar lingkungan sekolah selalu indah

Baca buku di perpustakaan
pinjam satu dibawa pulang
mari kita menjaga kebersihan
agar suasana belajar selalu tenang

Pohon jati kayunya keras
pohon kelapa segar buahnya
Mari jaga lingkungan kelas
agar selau terjaga kebersihannya

Pergi ke sekolah naik sepeda
Jangan lupa membawa topi
Apabila kebersihan selalu terjaga
sehat jasmani sehat rohani

Hari senin upacara Bendera
mari kita berbaris yang rapi
Menjaga kebersihan itu berguna
agar jadi kebiasaan sehari-hari


Jadi pelajar harus selalu gembira
jika ada masalah jangan dibuat susah
Mari kita buang sampah pada tempatnya
agar lingkungan selalu indah


Baca Juga: Kumpulan Pantun Sedih untuk Anak SD, SMP, dan SMA

berangkat ke sekolah di antar ayah
pulang sekolah dijemput Ibu
Wahai anak-anak sekolah
mari jaga kebersihan lingkunganmu

Bel sekolah telah berbunyi
Pintu kelas dibuka suaranya berderit
Mari jaga kebersihan diri
agar tidak terkena penyakit

Sarapan pagi lauknya ikan
ditambah dengan sekerat roti
Kebersihan sebagian dari iman
mari lakukan dengan senang hati

Beli buku tulis di kota Semarang
Beli pensil di Kota Pekalongan
Menjaga kebersihan selalu senang
karena semua itu demi kebaikan

Saturday, December 8, 2018

Pantun Cinta Romantis Buat Nembak Cewek

Dalam kehidupan ini, manusia membutuhkan pasangan hidup yang disebut suami atau istri. Mencari pendamping hidup ternyata gampang gampang susah. Ada yang menikah pada usia muda ada juga yang menikah di usia yang sudah beranjak lanjut. Terlepas dari berapapun usia pernikahan, kita semua wajib memaklumi setiap keadaan tersebut.

Di bawah ini adalah kumpulan pantun cinta romantis untuk nembak cewek. Silakan disimak.



Baca Juga: Kumpulan Pantun Cinta Romantis Gombal Terbaik
Baca Juga: Pantun Ucapan Selamat Pagi untuk Pacar

Ada bupati sedang makan
Di warung tenda warnanya biru
Baru pertama aku rasakan
Kujatuh cinta senyum manismu

Jumpa dirimu di sebuah taman
Letaknya di dekat toko buku
Bolehkah aku mengatakan
Izinkan aku jadi pasangan hidupmu

Dari masjid terdengar azan
Suaranya merdu memecah malam
Sudah saatnya aku nyatakan
Kucinta kamu teramat dalam

Pulau paling timur itu papua
Di sebelahnya papua nugini
Sudahlah adik terima saja
Rasa cintaku ini sepenuh hati

Lihat Bu Susi sedang makan ikan
Makannya banyak perutpun kenyang
Izinkan aku mengatakan
Aku sayang banget padamu seorang

 Seekor kucing kecebur di kolam
 Gara gara kepleset batu
Tak sanggup lagi aku memendam
Rasa cintaku pada dirimu

Danau toba di dekat medan
Nikmati suasananya dengan naik perahu
Sepenuh hati aku katakan
Kucinta kamu maukah jadi istriku

 Ada kambing dikejar sapi
Melompatlah ia ke atas kerbau
Kupersembahkan sekuntum bunga ini
Dan kukatakan aku sayang kau

 Ada kambing belajar berenang
Susah payah tak bisa juga
Hari ini orang tuaku datang
Untuk melamar adik tercinta

 Kuda lumping makannya beling
Kadang kadang makannya paku
Aku ingin bicara penting
Maukah adik terima cintaku?


Friday, December 7, 2018

Pantun Ulang Tahun Buat Sahabat Terbaik

Ulang tahun merupakan peristiwa penting bagi manusia. Tak jarang yang merayakannya dengan meriah dan menghabiskan tak sedikit biaya. Jika memiliki dana berlebih tak ada salahnya melakukan itu, namun jika ada prioritas lain, merayakan ulang tahun bolehlah sekadarnya saja, yang penting makna ulang tahun itu sendiri bisa diresapi dan bermanfaat bagi perjalanan kehidupan.

Kumpulan pantun di bawah ini hendak turut merayakan ulang tahun bagi siapa saja dengan cara-cara yang sederhana namun mudah-mudahan memiliki makna.


Baca Juga: Kumpulan Pantun Cinta Tanah Air

merangkai benang menjadi kain
merangkai bambu menjadi anyaman
Tanpa harus meniup lilin
ulang tahunmu tetap berkesan

Awan menghitam pertanda hujan
masuklah segera ke dalam rumah
Selamat ulang tahun kawan
semoga harimu semakin indah

Hewan ganas itulah harimau
hewan yang meloncat itu kelinci
Selamat ulang tahun sahabatku
gapailah cita-cita sepenuh hati

Waktu rasanya bergulir cepat
masa yang indah telah berlalu
Selamat milad untukmu sobat
kudoakan yang terbaik untukmu


Senyum manismu sungguh menawan
membuat hatiku berdebar tak tentu
Selamat ulang tahun untukmu kawan
semoga panjang umur dan sehat selalu

Ada anggur berwarna ungu
ingin kumakan bersama denganmu
Bahagialah dirimu selalu
pada hari ulang tahunmu

Ingat dirimu hatiku rindu
ingin kutemui kuajak jalan
Jadikan hari ulang tahunmu
sebagai pijakan tuk masa depan

Baca Juga: Pantun Ucapan Hari Raya Idul Fitri 1440 H/ 2019 M

Berjalan kaki terantuk batu
untuk itu janganlah tergesa-gesa
Panjang umurmu bahagia selalu
dalam usia yang semakin dewasa


Jika aku berdua denganmu
hidup rasanya sungguh menyenangkan
Selamat ulang tahun untukmu
ingatlah selalu ibu yang melahirkan

Memetik jambu lalu dimakan
buah-buahan membuat sehat
Sepenuh hati aku haturkan
selamat ulang tahun padamu sobat

Thursday, December 6, 2018

Kumpulan Pantun Cinta Paling Romantis

Cinta, cinta, dan cinta. Entah sudah berapa kali kata-kata itu ditulis, diucap, dibisikkan oleh seluruh manusia di dunia ini, dengan berbagai bahasa. Karena cintalah dunia ini begitu indah.

Di bawah ini merupakan kumpulan pantun cinta paling romantis yang bisa anda kirimkan kepada siapa saja yang anda cintai.



Indah nian batu pualam
Begitu juga dengan batu intan
Dari lubuk hati terdalam
kubersaksi engkaulah pujaan

Indah sungguh kerlip bintang
Begitu jelas sebab langit bersih
Biarkan saja aku melayang
Terbang bersama dirimu kasih

 Jam dinding penanda waktu
Jarumnya berputar siang dan malam
Telah terpatri indah namamu
Dalam relung hatiku terdalam

Pergi ke pasar beli sepatu
Banyak modelnya sungguh menarik
Sepanjang hari kupendam rindu
Ingin berjumpa denganmu adik

Di jepara banyak durian
Jika berminat belilah satu
Saat kupandang tetesan hujan
Teringat aku pada dirimu

Seorang raja sedang memanah
Mencoba membidik sebuah duku
Hujan deras di luar rumah
Tak sederas hujan rinduku kepadamu

Saat malam pejamkan mataku
Waktu rasanya melambat pelan
Cintaku ini bagaikan debu
Kan terus ada meski dibersihkan

Surya tenggelam pertanda malam
 Menyelimuti pura Besakih
Rasanya aku makin tenggelam
Dalam lautan cintamu kasih

Sejuk nian embun pagi ini
Kuhirup lembut udara segarnya
Entah apa yang sedang terjadi
Kujatuh cinta pada pandangan pertama

Sore ini ada pelangi
Mejikuhibiniu
Gemuruh rasa dalam dada ini
Kala terkenang senyum manismu

Wednesday, December 5, 2018

Kumpulan Pantun Sedih Anak SD, SMP dan SMA

Ekspresikanlah apa yang kau rasakan, entah itu perasaan sedih atau senang. Sebagai orang tua, berikan keleluasaan bagi anak untuk mengekspresikan perasaannya agar kita bisa memberi solusi bagi permasalahannya (jika sedang bermasalah) atau bisa memberi peringatan apabila dirasa keterlaluan.

Nah, perasan sedih juga bisa kita gunakan sebagai tema dalam pembuatan pantun. Di bawah ini bertema kesedihan untuk Anak SD, SMP dan SMA.




Wakil raja disebut patih
Sedang berburu di kaki bukit
Hati siapa tiada bersedih
Melihat ibu terbaring sakit

baca juga : Pantun Ucapan Hari Raya Idul Fitri 1440 H / 2019

Jalan jalan ke singapura
Mampit juga ke kalimantan
Sedih hatiku tiada terkira
Melihat nilai hasil ujian
 Di kandang ada kerbau
Kandangnya di tepi pantai
Pagi ini hatiku galau
Karena PR belum selesai

Pagi pagi berangkat sekolah
Bersama.kawan naik sepeda
Hatiku kini merasa resah
Karena nilai mendapat lima


Semilir angin di pantai ini
Di pinggirnya ada pohon kelapa
Galau sudah hatiku kini
Kucingku mati tertabrak sepeda

Di Magelang ada candi
Peninggalan agama budha
Sedih rasanya hati ini
Kucingku mati tertabrak sepeda

Bandara ahmad yani di semarang
Adi sucipto di yogyakarta
Wajahku pucat bukan kepalang
Ulangan matematika mendapat tiga

Ayam goreng rasanya gurih
Diambil satu buat sarapan
Pagi ini hatiku sedih
Bangun kesiangan belum sarapan

baca juga : Pantun Ucapan Selamat Pagi untuk Pacar Tercinta

 Jadilah penyabar jangan pemarah
Agar engkau slalu disayang
Terus terang hatiku susah
Sepeda hilang diambil orang

 Jalan jalan ke surabaya
Janngan lupa mampir di Blitar
Hatiku sedih tiada terkira
Ayamku mati dimakan ular

Tuesday, December 4, 2018

Kumpulan Pantun Cinta Romantis Gombal Terbaik

Pantun cinta menjadi salah satu pemecah kebekuan. Ia diucapkan oleh seseorang kepada pasangannya dengan maksud mengakrabkan hubungan. Ia juga mungkin dikirimkan melalui tulisan, dengan maksud yang sama.

Di bawah ini merupakan kumpulan pantun cinta romantis gombal terbaik yang bisa anda salin tempel untuk dikirimkan kepada pasangan anda.



Alas roban di kota Batang
Kota pekalongan kotanya batik
Jangan lagi ragukan abang
demi Tuhan kucinta adik

Baca Juga : Kumpulan Pantun Malam Minggu yang Sangat Romantis

Waduk gajahmungkur di wonogiri
Bandara adi sumarmo tempat pesawat
Coba lihatlah mataku ini
Hanya ada engkau yang terlihat

 Menggoreng ikan dengan mentega
Setelah itu dimakan bersama
Rasanya aku makin terpana
Senyuman adik menjerat sukma

Anak tentara anak kolong
Anak kolong anak tentara
Cinta abang bukan omong kosong
Senin depan kita ke KUA

 Jumpa Gubernur di ujung jalan
Wajah beliau terlihat segar
Janji suciku akan kubuktikan
Esok hari ayah ibuku datang melamar

 Rombongan menteri di kalimantan
Ada juga yang ke pekanbaru
Apa lagi yang kau resahkan
Cincin di jari bukti cintaku

Kota Pekalongan kota batik
Kota pahlawan kota Surabaya
Percayalah kepadaku adik
Purnama depan penghulu tiba

Memetik apel di Kota batu
Tanpa terasa senja tlah tiba
Andai kau bisa melihat isi hatiku
Hanya dirimu yang aku cinta

Baca Juga: Pantun Ucapan Selamat Pagi Untuk Pacar Tercinta

 Pergi jumatan membawa sandal
Tapi jangan tukar dengan yang baru
Meski pantun ini pantun gombal
Namun aku serius cinta padamu

 Pergi ke masjid tunaikan salat
Setelah itu pergi ke warung makan
Semakin hari aku melihat
Wajah adik makin menawan

Monday, December 3, 2018

Pantun Ceria untuk Anak SD, SMP dan SMA

Kita perlu senang apabila anak-anak kita bisa mengekspresikan apa yang dirasakannya. Misalnya kesedihan. Biarkan saja dia menangis. Atau biarkan juga dia mengekspresikan kegembiraannya. Dengan mengetahui ekspresi anak-anak kita bisa menentukan langkah terbaik untuk menghiburnya atau mengingatkannya.

Keceriaan atau kegembiraan juga bisa kita gunakan sebagai tema dalam pembuatan pantun. Di bawah ini merupakan kumpulan pantun bertemakan Keceriaan untuk anak Sekolah.



Sinar mentari menyinari bumi
Es di kutub utara pun mulai meleleh
Alangkah gembira hatiku ini
Ibu pulang bawa oleh-oleh

Purwokerto dekat Banjarnegara
Pulau madura di dekat surabaya
Hati siapa tiada bersuka
Bisa bercanda ria dengan ayah bunda

Makan pepaya dicampur nangka
Rasanya sungguh tidak karuan
Untuk apa bermuram durja
Senyum di bibir agar menawan

Ayolah kawan bercanda ria
Asal.jangan kelewat batas
 Datangnya pagi ditandai surya
Siang harinya cuaca panas

 Di kebun binatang ada singa
Awas jangan dekat dia
Hari minggu hari bahagia
Berkumpul bersama keluarga

Lihat mentari di kala senja
 Betapa indah dunia kita
Jika hati selalu bahagia
Insya allah akan awet muda

Berjalan jalan ke toko sepeda
Aku tertarik yang warna merah
Hatiku girang tiada tara
Hari libur ini pergi ke sawah

Buah apel bukanlah nangka
Enak dimakan di pinggir kali
Hatiku senang tiada terkira
Pamanku datang membawa roti

Pagi hari kita sarapan
Agar tubuh sehat penuh tenaga
Betapa senang aku rasakan
Nilaiku bagus ibupun bangga

Kuncup melati telah merekah
Membuat hati terasa damai
Hari minggu hari yang cerah
Ayah mengajakku pergi ke pantai